Wishful Wednesday #13

yasmin mogahed her website: yasminmogahed.com
yasmin mogahed
her website: yasminmogahed.com

Morning, All. Shobahul khair~

Selamat datang, rabu. Melihat kalender hijriah maka hari ini adalah tanggal 10 Sya’ban 1434 H. Kurang lebih 20 hari menjelang Ramadhan. Lalu muslimah di samping saya ini bernama Yasmin Mogahed (di samping itu sepertinya fotonya saat usianya lebih muda). Saya tahu beliau dari seorang teman yang rajin membaca dan mendengarkan lectures dari beliau.

Background Yasmin Mogahed adalah Psikologi dan beliau mengambil master di jurnalistik dan komunikasi massa dari universitas Wisconsin – Madison. Beliau mengajar dan sempat aktif sebagai kolumnis. Kini, Yasmin Mogahed adalah seorang freelance writer dan international speaker. Yep, dia memberikan kajian-kajian keislaman. Yasmin juga membawakan ‘Serenity’, sebuah program di One Legacy Radio dan aktif mengelola blognya.

Tulisan beliau bergaya reflektif dan ya, mostly spiritual. Belum lama, tulisan-tulisannya dibukukan. Reclaim Your Heart, judulnya. Dan itulah buku yang saya idamkan pada minggu ini.

Reclaim Your Heart by Yasmin Mogahed 168 pages published on 2012 by FB Publishing
Reclaim Your Heart by Yasmin Mogahed
168 pages
published on 2012 by FB Publishing

Synopis (from Goodreads)

Reclaim Your Heart is not just a self-help book. It is a manual about the journey of the heart in and out of the ocean of this life. It is a book about how to keep your heart from sinking to the depths of that ocean, and what to do when it does. It is a book about redemption, about hope, about renewal. Every heart can heal, and each moment is created to bring us closer to that transformative return. Reclaim Your Heart is about finding that moment when everything stops and suddenly looks different. It is about finding your own awakening. And then returning to the better, truer, and freer version of yourself.

Many of us live our lives, entrapped by the same repeated patterns of heartbreak and disappointment. Many of us have no idea why this happens. Reclaim Your Heart is about freeing the heart from this slavery. It is about the journey in an out of life’s most deceptive traps.

This book was written to awaken the heart and provide a new perspective on love, loss, happiness, and pain. Providing a manual of sorts, Reclaim Your Heart will teach readers how to live in this life without allowing life to own you. It is a manual of how to protect your most prized possession: the heart.

Menurut productivemuslim.com, membaca termasuk salah satu hal produktif yang sangat dianjurkan selama menjalani ibadah Ramadhan. Membaca buku-buku Islami, tentunya. Dan membaca tulisan-tulisan yang menambah semangat menjalankan ibadah sehingga Ramadhan menjadi optimal. Tentu saja kegiatan membaca ini sah-sah saja dilakukan dalam rangka persiapan. Mensuplai ruhani kita dengan ajaran-ajaran agama sendiri adalah kewajiban, kewajiban yang tidak diberikan deadline. Dan kelemahan tidak adanya deadline itu yang kadang menjadi alasan (secara tidak langsung) untuk kita mengesampingkan kepentingan membaca ajaran-ajaran Islam yang fundamental. Ini juga terjadi pada saya πŸ˜₯

Meski sebenarnya yang lebih dianjurkan untuk dibaca adalah buku-buku fiqh, atau setidaknya sirah nabawi, tapi buku ini bisa masuk ke bacaan yang produktif karena tulisan-tulisan di dalam buku ini (dan tulisan Yasmin Mogahed kebanyakan) berkarakter healing, bagus untuk menjadi suplemen ruhani. Well, i call this kind of writes/books as needs. Karena rasa membutuhkan tulisan-tulisan yang berkarakter meningkatkan sisi spiritual kita adalah kuncinya. Kunci untuk mengatasi fenomena mengesampingkan kewajiban tidak berdeadline yang saya sebutkan diparagraf sebelumnya.

Last, selain mengharapkan buku yang berpotensial menjadi iman booster untuk saya, hari-hari ini saya juga berharap agar benar-benar bertemu dan menikmati semesta hibah yang Allah berikan melalui Ramadhan. Ah, siapa muslim yang tidak ingin?

Minggu ini, ada buku yang sedang kamu idamkan? Mari berbagi.

  1. wishful-wednesdaySilakan follow blog Books To Share – atau tambahkan di blogroll/link blogmu =)
  2. Buat posting mengenai buku-buku (boleh lebih dari 1) yang jadi inceran kalian minggu ini, mulai dari yang bakal segera dibeli, sampai yang paling mustahil dan hanya sebatas mimpi. Oya, sertakan juga alasan kenapa buku itu masuk dalam wishlist kalian ya!
  3. Tinggalkan link postingan Wishful Wednesday kalian di Mr. Linky (klik saja tombol Mr. Linky di bagian bawah post). Kalau mau, silakan tambahkan button Wishful Wednesday di posting kalian.
  4. Mari saling berkunjung ke sesama blogger yang sudah ikut share wishlistnya di hari Rabu =)

 

Author: Faraziyya

Ordinary. Nothing Extra.

6 thoughts on “Wishful Wednesday #13”

Leave a comment